Tips Lolos Ujian CPNS

https://i0.wp.com/surakarta.go.id/sites/default/files/field/image/korpri.jpg

Buat para rekan-rekan yg sedang menunggu untuk mengikuti ujian CPNS 2013, berikut ane kasih tips nya:

  1. Persiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan, jgn sampai ketika waktu sdh mepet ternyata transkripnya sdh habis sehingga memerlukan waktu lagi untuk mencetaknya ke kampus. (ijazah, transkrip, foto, lainnya)
  2. Lamarlah semua K/L yang persyaratannya dan jurusannya memenuhi (tidak usah pilih-pilih), peluang lulus akan semakin besar jika opsinya banyak. Pastikan jadwal tesnya satu sama lain tidak bentrok, kalo bentrok pilihlah yg menjadi prioritas anda (yg kesempatan lolos lebih besar). misal ujian Kemenkeu berbarengan dengan Kementerian Koperasi.. pilihlah yg Kementerian Koperasi, karena  Kemenkeu saingannya lebih banyak.
  3. Persiapkan materi yang akan diujikan. bahan-bahan bisa dibeli di toko buku gramedia atau bahkan bisa di donwload di internet. Untuk soal2 spesifik kementerian tertentu jgn lupa untuk dipelajari.
  4. Berangkat ke-tempat ujian. Usahakan pagi sekali, jgn lupa sarapan secukupnya dan jgn sampe terlambat karena hal-hal seperti ini akan membawa dampak psikologis. Ketika di ruang ujian atau balai… usahakan tetap tenang, jgn terpengaruh dg peserta lain yg sibuk belajar. Kalo ingin baca-baca.. khusus mengulang, bukan membaca dari mula.
  5. Saat Ujian kerjakan yang lebih mudah dahulu, agar tidak menghabiskan waktu. Selesai ujian periksa lembar jawaban, pastikan semua sdh terisi (jika tidak ada resiko pengurangan). Dan lembar jawaban jgn lupa menulis kode, nama dst… dan jgn sampe rusak atau basah.
  6. Terakhir mintalah doa dari orang tua.. karena niscaya doa orang tua adalah yg paling manjur.

Tahapan Proses Seleksi CPNS 2013

  1. Pendaftaran Online
  2. Seleksi Administrasi : seleksi administrasi, diumumkan di website, pengambilan  Tanda Peserta Ujian (TPU)
  3. Tes Kompetensi Dasar (TKD)
  4. Tes Kompetensi Bidang (TKB) : tes tertulis, psikotes, wawancara
  5. Pemberkasan

Semoga sukses ! Jgn lupa kasih testi ke blog ini kalo berhasil…

Tinggalkan komentar